APEL BERSAMA TINGKAT KECAMATAN KENDAL

APEL BERSAMA TINGKAT KECAMATAN KENDAL
Apel Bersama Tingkat Kecamatan Kendal, Senin 23 Juni 2025 yang diselenggarakan di Halaman Kecamatan Kendal merupakan kegiatan rutin berkala yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kecamatan Kendal. Biasanya, dalam apel bersama ini, dihadiri oleh berbagai jajaran aparatur pemerintah setempat, baik dari Pemerintah Kecamatan maupun Kelurahan, THL, Puskesmas, Korwil Kecamatan yang terkait dengan kegiatan administratif atau pelayanan publik.
Dalam apel ini, ada beberapa hal yang disampaikan oleh beliau Bapak Camat Kendal yaitu :
- Terkait dengan MBG ( Makanan Bergizi Gratis ): Camat Kendal, Bapak Saifudin, S.Sos. menyampaikan bahwa sampai saat ini alhamdulillah sudah ada 5 Kelurahan yang sudah menerima dan mendistribusikan MBG ke sejumlah siswa Sekolah, beliau juga menyampaikan rasa terima kasih kepada sejumlah Kelurahan yang sudah melaksanakan tugasnya, karena dalam pendistribusian MBG tidak ada dukungan biaya operasional.
- Terkait dengan Trantib : Bapak Camat mengajak seluruh peserta Apel untuk tetap siaga dan berhati- hati karena maraknya tindakan pencurian yang dilakukan oleh oknum anak pelajar, karena sempat terekam cctv di sebuah instansi perkantoran di wilayah Kecamatan Kendal.
- Pemberian Arahan: Penyampaian arah dan kebijakan yang akan diterapkan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
- Doa Bersama: Apel bersama diakhiri dengan doa bersama agar setiap langkah dan kebijakan selalu penuh berkah dan sukses bagi masyarakat.
Apel ini tidak hanya untuk Pemerintahan, tetapi juga sebagai momen untuk mempererat silaturahmi dan koordinasi antar Instansi Pemerintah.
_1.jpg)

Dipost :
23 Juni 2025 | Dilihat : 65
Share :