Pekauman - POSYANDU BALITA PEMBUKA TAHUN 2022

POSYANDU BALITA PEMBUKA TAHUN 2022

Bertempat di Rumah Ibu Rohmah Sudi Mudiyono (salah satu Ibu Kader Posyandu) Kelurahan Pekauman, mengawali Tahun 2022, pada tanggal 15 Januari 2022, dilaksanakan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) bagi balita Kelurahan Pekauman. Posyandu Lestari I meliputi pelayanan bagi balita di sebagian wilayah RW II dan  wilayah RW III Kelurahan Pekauman.

Posyandu dilaksanakan rutin setiap bulan. Untuk Lestari I setiap tanggal 15. Kegiatan Posyandu meliputi penimbangan, pengukuran lingkar kepala, pengukuran lingkar lengan dan konsultasi juga penyuluhan  tentang kesehatan dan tumbuh kembang balita.

Posyandu bertujuan untuk mewujudkan kesehatan ideal bagi balita, tumbuh kembang yang optimal dan mencegah stunting sesuai dengan program yang sedang digalakkan oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten.

Pengelola Posyandu adalah Tim Penggerak PKK Kelurahan Pekauman, Kader Posyandu, Bidan Desa dan Petugas dari Puskesmas Kendal 02. Walaupun Kader PKK dan Kader Posyandu adalah relawan, namun semangat untuk menyehatkan generasi penerus bangsa terus membara pantang surut.

Terima kasih Ibu-Ibu Kader dan Tim Tenaga Kesehatan. Perjuangan Anda adalah investasi bagi bangsa kita tercinta. 

 

*

*


Dipost : 24 Januari 2022 | Dilihat : 864

Share :